Puji syukur kehadirat Allah Yang Maha Kuasa, yang karena atas izin-Nya jualah kita pada hari ini, Kamis 16 Mei 2024 dapat melaksanakan Sidang Terbuka Senat Universitas Persatuan Islam dalam rangka Wisuda Sarjana III Tahun Akademik 2023-2024.Sehingga Tema Wisuda ini,dengan tema “Membangun Insan Cerdas, Berintegritas dan Berakhlakul Karimah”.
Jumlah wisuda III Universitas Persatuan Islam dapat meluluskan sarjana pendidikan masing-masing Program Studi terdiri dari , Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris 36 orang ,Program Studi Pendidikan Sejarah 45 orang ,Program Studi Bisnis Digital 6 orang ,Program Studi Informatika 10 orang ,Program Studi Peternakan 5 orang ,Program Studi Ilmu Lingkungan 6 orang ,Program Studi Pariwisata 2 orang
Untuk meningkatan mutu dan sumber daya manusia Universitas Persatuan Islam terus berbenah diri dengan meningkatkan kompetensi dosen, dengan memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Rektor Unipi Prof . Dr. Jajang A. Rohmana, M.Ag Wisudawan yang saya banggakan Hari ini merupakan hari penting dan bersejarah yang patut tercatat dengan tinta emas bagi saudara, karena pada hari ini dilantik secara resmi menjadi seorang Sarjana. Sebagai Sarjana bukan dinilai dari gelar yang disandang, akan tetapi lebih dari itu, saudara-saudara akan dinilai oleh masyarakat dari cara berfikir dan bertindak yang cermat dan teliti. Selain itu, saudara-saudara juga dituntut untuk dapat mengabdikan diri dan mengamalkan ilmu yang telah saudara peroleh selama di bangku perkuliahan di lingkungan yang lebih nyata di tengah masyarakat.
Memang tidak mudah menyelesaikan Sarjana ini, lebih lebih godaan untuk tidak belajar dengan baik terlalu banyak dalam kehidupan para generasi muda milenial. Namun, Alhamdulillah sekarang akan diwisuda yang menunjuklkan tingkat keberhasilan dalam tingkat tertentu di PT ini. Berangkat dari surat al-Alaq 1-5 dan ayat-ayat Al-quran yang berkaitan dengan ilmu dan ditambah pula dengan hadis-hadis Rasul SAW. Memang bukan urusan gampang dan mudah dalam belajar, apalagi sampai jadi SARJANA. Di sini diperlukan niat, kerja keras, pelaksanaannya yang serius, dan juga kesungguhan para dosen amat diperlukan dalam mencapai ilmu yang dituju.