Beasiswa RMP merupakan beasiswa bagi mahasiswa Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP) yang diberikan oleh Walikota Bandung.
Bagi mahasiswa yang berminat dapat mendaftarkan diri dengan jadwal sebagai sebagai berikut :
Batas Akhir Pendaftaran : 28 April 2025
Proses Pendaftaran : Dilakukan secara Online
Persyaratan untuk dapat mengikuti Beasiswa RMP Tahun 2025, sebagai berikut:
- Mengisi surat pengajuan DOWNLOD setelah pengisian kemudian diupload.
- Upload fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan Kartu Rencana Studi Mahasiswa (KRS) sebagai bukti mahasiswa aktif dan terdaftar di semester genap 2023/2024.
- Melampirkan Surat Pernyataan tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain downlod setelah dilakukan pengisian kemudian diupload .
- Menyertakan Transkrip Nilai dengan IPK minimum 2.50, Transkrip Nilai (Apabila Calon Mahasiswa Baru Bisa Melampirkan Nilai Rapot SMA Atau Sederajat)
- Upload KTP & Kartu Keluarga (Domisili Kota bandung)
- Upload Pas Foto terbaru berwarna ukuran 3 x 4 cm
- Mahasiswa terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang dapat di cek melalui Hotline Dinsos Kota Bandung
- Pempunyai Kartu Jaminan Sosial
- Usia Maxsimal 30 Tahun
- Apabila Tidak Terdaftar di DTKS maka lampirkan surat keterangan tidak mampu (SKTM) yang ditandatangani RT & RW dan Lurah atau camat
Semua dokumen persyaratan discan terlebih dahulu dibuatkan 1 file dengan format NAMA_BEASISWA RMP 2025 selanjutnya dikirim dalam bentuk pdf diupload ke LINK
Catatan :
- Selama proses pengajuan/pendaftaran beasiswa ini dilakukan secara online.
- Berkas yang tidak lengkap tidak akan kami proses.
- Format Berkas PDF
- Berkas yang membutuhkan tanda tangan pejabat diabaikan dan langsung upload karena tanda tangan pejabat akan dikolektifkan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni.
- Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Biro Kemahasiswaan
Note Konfirmasi :
Uhud Solehudin,M.Pd +62 813-2072-4890
Iqbal Riyadi +62 813-2192-4640